Harga Buah Naik
KEPAHIANG, BE - Harga buah-buahan pasca lebaran di Kepahiang mengalami kenaikan. Penambahan harga di tingkat pengecer berkisar antara Rp 5 ribu sampai Rp 10 ribu per kilogramnya. Seperti harga buah kelengkeng yang sebelumnya berkisar Rp 35 Ribu saat ini naik menjadi Rp 40 Ribu. Apel Malang juga mengalami kenaikan dari sebelumnya sekitar Rp 20 Ribu naik menjadi Rp 30 Ribu. Buah mangga yang sebelumnya berkisar antara Rp 25 Ribu sampai Rp 28 Ribu per Kg saat ini mencapai harga Rp 30 Ribu. Pedagang buah di Pasar Kepahiang, Ucok (45) menyampaikan harga buah-buahan memang selalu naik sebelum dan setelah lebaran. \"Memang harga buah setiap lebaran memang naik. Namanya lebaran, orang banyak butuh buah, sementara stok kan terbatas,\" ujar Ucok. Dikatakannya, hampir semua harga buah mengalami kenaikan. Dalam posisi ini pihaknya juga merasa serba salah kepada para konsumen tetap pihaknya. \"Kalau kami pedagang disini kan hanya menyambut buah saja. Alasan agen buah ini ya karena ongkos transportnya yang naik karena banyak angkutan dipakai mudik,\" jelasnya. Hal senada juga diungkapkan penjual buah lainnya, Yati (35). Ia mengatakan harga buah mengalami kenaikan dikarenakan permintaan pasar meningkat. \"Saat lebaran seperti ini semua harga memang naik, termasuk juga harga sembako dan harga buah, karena yang mau beli kan banyak,\" tambahnya. (505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: